Minggu, 09 Oktober 2011

Mengenal Rumus formula excel

Microsoft excel adalah program aplikasi yang dibuat oleh microsoft, yang di distribusikan bersama dengan program aplikasi komputer microsoft office lainnya. Pada ms excel di khususkan untuk bekerja dengan spreadsheet yang terdiri dari kolom dan row atau cell, yang di gunakan untuk mengkalkulasi data yang di input, baik untuk perhitungan biasa maupun pengolahan data yang banyak dan kompleks.
Penggunaan excel sangat luas dan tergantung keperluan, ada beberapa perintah dasar yang sering di gunakan pada microsoft excel, antara lain SUM,AVERAGE,COUNT NUMBER,MAX dan MIN. Kelima Fungsi excel ini sangat sering di gunakan  pada pengolahan data.
Sebagai langkah awal ada baiknya kita mengenal perintah dasar tersebut sebelum lanjut ke pembahasan yang lebih detail dan mengarah ke pemrograman di ms excel.

Rumus formula excel SUM

Perintah ini mempunyai syntax  =sum(cel1:cel2),  artinya digunakan untuk menjumlahkan CELL

Rumus formula excel AVERAGE

Perintah ini mempunyai syntax  = AVERAGE (cel1:cel2),  artinya digunakan untuk merata-ratakan CELL

Rumus formula excel COUNT NUMBER

Perintah ini mempunyai syntax  = COUNT (cel1:cel2),  artinya digunakan untuk mencari jumlah cell yang di pilih.

Rumus formula excel MAX

Perintah ini mempunyai syntax  = MAX(cel1:cel2),  artinya digunakan untuk mencari angka tertinggi pada CELL .

Rumus formula excel MIN

Perintah ini mempunyai syntax  = MIN(cel1:cel2),  artinya digunakan untuk mencari angka terendah pada  CELL
Selanjutnya Perintah dasar untuk perhitungan pada microsoft excel di antaranya ;
= (Sama dengan)  fungsi ini kadang di gunakan pada awal sebuah fungsi misalanya nilai pada cell A1 = 1, B1=2 dan jika pada cell C1 di ketik perintah =A1 maka nilai C1 akan sama nilainya dengan A1.
-(Kurang) fungsi ini digunakan untuk pengurangan misalnya pada data sebelumnya; pada kolom C1 di tulis rumus =B1-A1 Maka secara otomatis nilai C1= 1
Begitu seterusnya, sampai pada penggunaan rumus fungsi excel yang terbilang kompleks yang menggabungkan beberapa perintah dasar .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar